Manajeman Waktu Yang Baik - Apakah anda pernah merasa bahwa waktu anda terbuang sia-sia oleh perbuatan-perbuatan bodoh yang seharusnya dapat anda ganti dengan perbuatan yang lebih baik. Contohnya adalah ketika anda mau mengerjakan suatu pekerjaan, tapi anda malah tidak fokus pada pekerjaan anda dan anda malah melakukan pekerjaan lain yang anda anggap itu lebih menarik bagi anda.
Contoh lain adalah kebiasaan anda melakukan kegiatan multitasking dalam setiap pekerjaan anda. Ketika anda berharap dengan menerapkan multitasking (melakukan banyak pekerjaan dalam satu waktu) maka pekerjaan anda akan lebih cepat selesai, itu adalah pemikiran yang salah. Mengapa?
Karena otak kita tidak akan fokus pada salah satu dari multitasking yang kita lakukan malahan pemikiran akan terpecah dan akan memberikan efek buruk terhadap apa yang kita kerjakan.
Pengalaman saya dulu adalah ketika saya mencanangkan untuk melakukan kegiatan menulis di Blog namun saya malah menulis sambil membuka situs facebook dan mengaktifkan smartphone. Ketika saya sedang asik menulis tiba-tiba ada pemberitahuan dari facebook, kemudian saya menghentikan kegiatan menulis saya hanya untuk sekadar ingin melihat apa isi pemberitahuan itu. Begitu juga dengan pemberitahuan di smartphone saya dan terus berulang seperti itu.
Apa yang saya dapat? ternyata saya menjadi tidak fokus untuk mengerjakan pekerjaan utama saya yakni menulis di blog. Bukankah hal itu sangat merugikan kita, karena kita seharusnya bisa mengatur waktu kita untuk kegiatan-kegiatan yang mana harus dilakukan lebih dulu dan mana yang harus dikesampingkan.
Lalu bagaimana caranya agar waktu yang kita punya lebih dapat kita efektifkan untuk membuat kita menjadi lebih produktif dan fokus mengerjakan hanya satu pekerjaan saja. Ada sebuah teknik yang bernama teknik Pomodoro, berikut penjelasannya.
Apa Itu Teknik Pomodoro?
Teknik Pomodoro merupakan teknik manajemen waktu dimana kita membagi pekerjaan kita menjadi beberapa sesi-sesi waktu per 25 menit. Setiap 1 sesi berakhir, maka akan ada time breaking selama 5 menit untuk kita melakukan pekerjaan lainnya seperti meregangkan badan, membalas chatingan, minum, kencing dan yang lainnya. Setelah 5 menit itu, kita kembali fokus ke pekerjaan kita dan sesi 2 akan berjalan lagi selama 25 menit. Ketika 4 sesi telah dilewati, maka time breaking akan didapatkan lebih lama sekitar 15-30 menit.
Teknik Pomodoro ini dikembangkan oleh Francesco Cirillo di akhir tahun 1980. Nama pomodoro berasal dari bahasa italia yang berarti tomat. Mengapa tomat, karena cirillo menggunakan alarm berbentuk tomat saat mengelalo waktunya.
Teknik ini ternyata sangat berhasil untuk memfokuskan diri pada 1 pekerjaan kita, dan pekerjaan yang kita lakukan menjadi lebih cepat selesai dari pada sebelumnya. Cara ini sangat cocok bagi anda yang memiliki pekerjaan baik di online maupun di offline.
Iklan
Di Online contohnya, ketika kita ingin melakukan pekerjaan seperti mengetik di blog. Kita menjalankan sesi pertama selama 25 menit. Tapi ingat, ketika sesi ini berjalan, anda lebih baik menutup aplikasi sosial media yang sedang anda buka. Disini anda juga harus mendisiplinkan diri dengan terbiasa fokus untuk mengerjakan satu hal dalam waktu 25 menit.
Sulit memang, tetapi jika anda sudah melakukannya dengan baik maka hal seperti ini akan menjadi kebiasaan yang baik bagi diri anda. Anda akan menjadi lebih fokus mengerjakan satu hal sehingga satu pekerjaan anda akan menjadi lebih cepat terselesaikan.
Karena jika tidak, ketika ada notifikasi dari salah satu social media, dan anda anggap itu lebih seru dari pekerjaan utama anda. Maka tak jarang anda akan meninggalkan pekerjaan anda dan memilih untuk melihat notice dari social media itu. Dan yang lebih parah lagi, saking keasikannya diri anda, maka anda akan terjebak disana kemudian pasti anda akan melanjutkan hal lain seperti melihat-lihat status teman, foto teman di wall, kepoin mantan dan yang lainnya.
Nah dengan teknik Pomodoro ini, anda akan dibiasakan untuk mengerjakan hal utama anda terlebih dahulu kemudian akan diberikan waktu beristirahat selama 5 menit untuk melakukan hal yang lainnya (tapi jangan terlalu keasikan juga). Kemudian kembali lagi melakukan pekerjaan utama anda setelah melalui 5 menit sesi istirahat tadi.
Lalu apa yang kita gunakan untuk menjalankan teknik Pomodoro ini? apa kita harus menggunakan alarm berbentuk tomat juga untuk menerapkan teknik Pomodoro ini?
Cara Manajeman Waktu Terbaik Untuk Mendisiplinkan Waktu Anda
Dunia sekarang telah mengalami kemajuan teknologi yang pesat. Hampir sudah semua aspek kehidupan diliputi oleh kecanggihan teknologi, termasuk juga penerapan teknik pomodoro ini. Teknik Pomodoro dapat dikelola lewat sebuah aplikasi baik aplikasi dekstop di PC maupun aplikasi di smartphone.
Manajeman Waktu Dengan Teknik Pomodoro Di PC
Iklan
Salah satu aplikasi yang menyediakan teknik manajeman waktu pomodoro di PC adalah aplikasi tomighty. Anda dapat mendownload aplikasi ini secara gratis di situs resminya :
http://www.tomighty.org/.
Cara Instalasi :
- Download aplikasinya
- Instal seperti biasa
- Buka aplikasi
- Akan muncul ikon tomat di bagian kanan bawah layar PC anda
- Klik ikon tersebut, kemudian klik start pomodoro
- pomodoro time akan berjalan
- Setelah sesi pertama berjalan (25 menit) maka akan muncul notifikasi pemberitahuan untuk melanjutkan ke sesi istirahat.
Anda juga bisa mengatur waktu sesi baik sesi kerja maupun sesi istirahat dengan cara mengklik kanan pada ikon tomat tadi kemudian klik option. Disana anda akan dengan mudah mengatur waktu sesuai kebutuhan anda.
Manajeman Waktu Dengan Teknik Pomodoro Di Smartphone Android
Salah satu aplikasi yang menyediakan teknik manajeman waktu pomodoro di smartphone android adalah aplikasi Brian Focus. Aplikasi ini juga memiliki sistem kerja yang sama dengan tomighty di dekstop. Untuk mendownloadnya, anda bisa mendownload
DISINI.
Cara Menggunakan :
- Download aplikasinya maka akan terinstal seperti biasa
- Jalankan aplikasinya
- Anda juga dapat mengatur waktu sesi kerja dan sesi istirahat sesuai keinginan anda dengan meklik tombol setting di bagian pojok kanan atas
- Klik ikon kepala untuk memulai pomodoro time
- pomodoro time akan berjalan
- Setelah sesi pertama berjalan (25 menit) maka akan muncul notifikasi pemberitahuan untuk melanjutkan ke sesi istirahat.
Manfaat Pomodoro Technique
Jika Anda memutuskan untuk menggunakan teknik Pomodoro dalam tugas apa pun, Anda akan mendapatkan manfaat:
- Fokus pada tugas yang sedang dikerjakan
- Menghilangkan kebiasaan multitasking
- Menuntaskan lebih banyak hal karena ada rasa urgensi
- Membuat otak & pikiran lebih fresh saat memulai pekerjaan baru
- Meningkatkan semangat dan konsentrasi
- Menurunkan kadar stres karena hanya mengerjakan satu hal dalam durasi waktu tertentu
"Menggunakan waktu adalah seni yang dibutuhkan keahlian khusus untuk menjadikannya sebuah mahakarya"
Iklan
Related Post :
Tips dan Tick